Jumat, 01 Juni 2012

Nonton Google Nyeritain Kisah Ramayana Yuk!



Pasti pernah denger dong kisah Rama dan Shinta? Tapi kalo ceritanya, mungkin banyak yang nggak tahu, maklum deh cerita-cerita kayak gitu kan sering dibilang kamseupay sama anak abg alay. Untuk itu, Google membuat kisah Rama dan Shinta yang beda banget dari segi gaya penceritaannya, dijamin deh nggak ngebosenin!
Menonton kisah Rama dan Shinta ini kesan pertama yang didapat adalah: modern abis! nggak ada kuno-kunonya pokoknya. Menariknya, kita nggak cuman duduk diem melototin filmnya, tapi kita juga berperan dalam cerita itu, sebagai contoh pada episode pertama kita harus membantu Rama mengangkat busur dan  pada episode kedua kita harus menangkap kijang emas dengan busur itu.
Kisah Rama dan Shinta ini sendiri terbagi menjadi 5 episode yang semuanya menarik banget untuk dilihat. Untuk menontonnya kamu harus mempunyai browser Google Chrome dulu karena kisah ini menggunakan fitur yang ada di Google Chrome tersebut sebagai media cerita, seperti fitur Incognito Mode dan Omnibox, dan beberapa layanan Google seperti Google Maps, Docs, Search, dan Chat sehingga penceritaan kisah ini menjadi sangat unik!
Selain fitur dari Google, teknologi WebGL dan HTML5 juga digunakan agar cerita lebih hidup, apalagi sekarang kan lagi zamannya HTML5 yang dicanangkan akan menggantikan Flash di masa mendatang karena HTML5 lebih ringan dan lebih cepat.
Untuk menontonnya kamu bisa mengunjungi alamat http://www.ramaya.na/ ingat, harus pake Google Chrome loh, dan kalau bisa yang versi terbaru karena versi terbaru lebih mendukung HTML5. Saat menonton ada beberapa jendela (window) yang terbuka otomatis, jendela itu jangan di close karena termasuk bagian dari cerita. Selamat menyaksikan!


Artikel Terkait:

1 komentar: