Minggu, 02 Oktober 2011

Firefox 7 Lebih Ringan 50% Loh!




Biasanya kalo ngenet buka banyak tab bisa bikin komputer jadi lelet, itu karena memori RAM hanya habis buat buka tab-tab itu. Nah, di Firefox yang terbaru, yaitu Firefox 7, hal itu dibenahi hingga diklaim Firefox 7 bisa memakai memori lebih kecil antara 20-50% dibanding Firefox 6. Jadi, lebih ringan dong.


Selain itu, sinkronisasi bookmark dan password jadi lebih cepat di Firefox Sync. Sedangkan di address bar sekarang tulisan http:// dihilangkan, setelah sebelumnya di Firefox 6, alamat situsnya ditulis lebih jelas seperti ini: www.facebook.com/home.php. Makin mirip Google Chrome aja nih :ngakak



Udah, nggak usah ngoming browser sebelah, capcus download langsung Firefox 7 di http://www.mozilla.org/id/firefox/ (yang bahasa Indonesia, kalau mau pilih bahasa lainnya, buka http://www.mozilla.com/id/firefox/all.html)


Walau secara tampilan masih sama sih dengan Firefox 6, tapi dianjurkan untuk mengupgrade Firefoxmu ke versi 7, biar ngenetnya makin maknyus gitu, hehehe. Setelah selesai download versi yang lama nggak usah di uninstall, langsung aja jalankan file setup Firefox 7 untuk memperbarui.

Artikel Terkait:


Berikan Tanggapan:

mohon tuliskan tanggapan kamu, aku akan sangat senang apabila kamu melakukannya, oh iya, blog ini udah DO FOLLOW loh, bagikan juga ke teman-temanmu ya, terima kasih :D